Banner Seedbacklink Affiliate Program

Intermezzo Tentang Warna Dalam Psikolog, Kamu Bisa Tebak Dari Warna Aja, Spill ya

Kembali lagi dengan saya disini. Kali ini saya mau menerjemahkan beberapa psikologi dalam arti sebuah warna. Karena warna dapat menggambarkan kepribadian kamu lho. Jadi dengan warna aja kita bisa tau emosional kamu seberapa jauh dan parah. Biasanya warna-warna yang cerah dapat membuat emosi kamu enggak meledak dan menjadi-jadi. Jujur, saat tes psikologi pasti kita diberikan tes tentang warna. Kali ini saya akan berbagi dengan kalian warna apa aja yang bisa menaikkan emosi kalian akan tetapi warna apa saja yang dapat mengurangi stress. Yuk langsung aja kita kupas.

Psikologi warna menurut wikipedia :

-Cabang ilmu yang mempelajari warna sebagai faktor yang bisa memengaruhi perilaku manusia.

-Studi ini sejatinya mempelajari bagaimana pengaruh warna terhadap emosi serta tingkah laku masyarakat.

-Mereka yang mempelajari ilmu ini percaya bahwa semua warna pada dasarnya memiliki pengaruh tersendiri terhadap psikis seorang manusia.

-Hal ini berlaku karena setiap warna mampu memancarkan gelombang energi tertentu dan berbeda antara satu sama lain.

-Selain itu, dipercaya juga bahwa setiap warna memiliki potensi dan kekuatannya masing-masing untuk memengaruhi psikis manusia.

Nah, berikut ini jenis dan makna masing-masing warna menurut ilmu color psychology.

1. Merah

Menurut Canva, warna merah dalam psikologi warna melambangkan keberanian, kekuatan, dan kegembiraan.

Warna ini juga mampu mendorong gairah dan energi bagi manusia untuk melakukan suatu tindakan.

Warna merah sendiri bisa mengartikan kehidupan. Pasalnya, warna tersebut identik dengan darah manusia.

2. Biru

Dalam dunia bisnis dan branding, warna biru kerap dikaitkan dengan profesionalisme dan kepercayaan.

Warna ini juga melambangkan keharmonisan, ketenangan, serta kedamaian bagi kondisi psikis manusia.

Meskipun demikian, warna biru cerah bisa menimbulkan perasaan sedih atau kesunyian.

3. Kuning

Menurut Smashing Magazine, warna kuning memiliki arti yang cukup bahagia.

Pasalnya, ia menimbulkan kesan kehangatan, optimisme, semangat, ceria, dan rasa antusias. 

Warna kuning sendiri biasanya digunakan oleh orang yang sering memperoleh perhatian dan tampil di muka publik.

Warna ini juga mampu merangsang aktivitas otak dan mental serta memiliki aura yang sangat membantu dalam penalaran secara analitis.

4. Hijau

Dalam dunia psikologi warna, hijau sering digunakan untuk membantu seseorang agar memiliki kemampuan menyeimbangkan emosi dan berkomunikasi.

Warna hijau sendiri mampu memberikan efek relaksasi dan ketenangan bagi manusia layaknya warna biru.

Hal ini berlaku karena hijau adalah warna yang identik dengan kehidupan manusia di bumi.

Warna hijau juga dapat menunjukkan aura seseorang yang memiliki kepribadian plegmatis, atau memiliki keseimbangan dalam segi mental.

5. Oranye

Warna oranye adalah perpaduan antara warna merah dan kuning.

Dalam psikologi warna, ia mampu memberikankesan kehangatan, harapan, petualangan, optimisme, dan kepercayaan diri.

Selain itu, warna oranye juga sering dikaitkan dengan ketenangan dalam suatu hubungan.

6. Hitam

Menurut Oberlo, psikologi dalam warna hitam kerap dikaitkan dengan keanggunan dan misteri.

Makna dari warna ini juga dapat membangkitkan emosi seperti rasa kesedihan dan amarah.

Meskipun demikian, brand atau orang yang gemar menggunakan warna hitam sering dianggap berani, dominan, dan kuat.

7. Putih

Cukup bertolak belakang dengan warna hitam, psikologi warna putih menunjukkan rasa damai dan kesucian.

Warna ini juga bisa memberikan kesan sehat atau steril. Warna putih juga sering digunakan untuk melambangkan sesuatu yang bersifat netral.

Namun, arti dari warna putih juga memiliki sisi negatif, di mana ia melambangkan kemandulan di beberapa negara tertentu.

8. Cokelat

Dikarenakan warna cokelat identik dengan tanah dan bumi, psikologi warna ini sering disandingkan dengan rasa aman dan kokoh.

Warna cokelat juga memberikan kesan dapat diandalkan serta melambangkan pondasi dan kekuatan hidup.

Penggunaan warna cokelat sendiri akan membentuk kesan yang canggih dan mahal pada brand karena ia memiliki kedekatan dengan warna emas.

9. Ungu

Dalam psikologi warna, warna ungu dapat memberikan kesan keanggunan dan kebijaksanaan. 

Warna ungu sendiri sering dimanfaatkan untuk melambangkan kemewahan.

Tak hanya itu, warna ungu juga mampu memberikan gambaran akan sifat kesenangan dan kebahagiaan dalam hidup.

10. Pink

Terakhir, menurut ilmu psikologi warna, warna pink merupakan representasi dari prinsip feminisme.

Warna ini juga menunjukkan sifat kelemahlembutan, peduli, dan romantis.

Source articleColour Psychology

Source picturePicture of Colour Psychology

Jadi gimana udah pada ngerti kan dengan warna-warna diatas. Kalian dapat pelajari juga dengan tes apa warna aura kalian. Jika warna nya kuning hello berarti kalian sehat akan tetapi jika saya simpulkan warna hitam atau coklat menunjukkan emosi kalian sedang di ujung tanduk. Itu aja yang dapat saya simpulkan dari postingan saya kali ini. Sekian dan terimakasih yaaa sudah mampir ke sini. 🙏 

 

Tidak ada komentar: