Yuhuuu balik lagi kepostingan kali ini, aku mau mereview sedikit buku tentang kisah cinta yang sangat penuh dengan penantian. Kisah ini merupakan perjalanan cinta seorang gadis bernama Ilana. Dalam kisahnya jelas tergambarkan kota Medan dengan penuh latar belakang yang sangat kental dengan kehidupan orang-orang di Medan.Terdapat tokoh bernama Jerry, Arfandi, Mercy dan lainnya. Cerita nya tentang penantian kisah cinta seorang gadis bernama Ilana. Banyaknya ujian atas pertunangannya dengan Jerry dan sukanya dia dengan Arfandi. Cerita ini memiliki kelebihan dan kekurangan. Menurutku alur nya sangat bagus, terdapat konflik-konflik dalam diri Ilana. Kekurangannya sangat penuh dengan cerita dan kisah satu orang saja yaitu Ilana. Akan tetapi kelebihannya sangat detail menceritakan lika-liku cerita hidup dan percintaan tiga tokoh tersebut. Sarat dengan unsur budaya pulau Tuk-tuk. Sangat penuh dengan kisah penantian yang menurutku sangat menghibur dan penuh dengan cinta yang sangat kental. Banyak rasa dan perasaan yang sangat penuh dengan penantian selama 4 tahun. Penantian Ilana sangat berasa padaku saat membacanya, ku dengan gampangnya memiliki rasa yang naik turun saat membacanya. Akhirnya sampai selesai aku merasa Ilana sudah menunggu ini lebih lama, menyimpan rasa yang dipendam dengan begitu susahnya. Ujian demi ujian dilalui oleh Ilana. Pokoknya aku sangat terksesan dengan penantian Ilana dan ketegarannya dalam menjalani hidup. Yuk langsung aja di review. Check it out!
Judul : Ilana
Penulis : T. Sandi Situmorang
Editor : Endah Astuti
Penata Letak : Salsabila
Desain Cover : Mahar Mega
Proofreader : Tika Yuitaningrum
Halaman : 252 hlm 13 x 19 cm
Diterbitkan : Media Pressindo
Distributor tunggal : PT.BUKU SERU
Sinopsis :
Bertemu kembali. Kau dan aku. Berhadap-hadapan,saling menatap. Tak ada sepatah kata pun meluncur dari mulut kita. Namun sebaliknya, mata kita berbicara. Bertanya kabar, mengungkap rindu, dan berbagi kisah-kisah lama. Inginkan kau memelukku seerat dulu, dan aku berbisik "jangan tinggalkan aku" lalu kita pergi jauh, meninggalkan aral yang menghalang. Ah...kini semua telah berbeda. kau telah berdua, aku pun juga. Pantaskah kita menyalahkan takdir yang terlambat mempertemukan kita? Aku meragu. Inikah kebahagiaan yang kita idankan...Meski akan ada hati yang terluka.
Nah gimana kawan, jadi mau beli atau cari e-book nya Ilana. Ayo ini merupakan koleksi novel yang sering aku baca. Pertama kali membaca rasanya aku ingin menjadi seorang Ilana. T. Sandi Situmorang dengan pintarnya membuat kisah tersebut penuh dengan kesan yang sangat indah. Lirik dan alur yang ada di novel juga mengalir begitu saja, tetapi penuh dengan strategi yang sangat keren. Aku sangat suka dengan novel ini juga. Kisahnya sangat menarik dan penuh dengan penantian seorang Ilana dalam 4 tahun menjalani kisah cintanya. Sangat penuh dengan sesuatu yang membuatku terkesan. Sungguh aku kadang hampir sedih jika Ilana dihadapkan untuk memilih cerita cintanya.
Yaudah segini dulu aja ya kupas mengupas dan mereview novel ini. Ku recommended banget kalian untuk membacanya dan membelinya di toko buku kesayanganmu atau di sosial media platforms online. Semoga dapat membaca ilmu kalian dengan lebih luas. Terimakasih 🙏
Tidak ada komentar:
Posting Komentar